TOPNEWSP.COM, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri kegiatan Tudang Sipulung dan Tudang Laongruma atau Musyawarah Rembug Tani Musim Tanam 2025/2026 Tingkat Kota Parepare yang digelar Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan (PKP) di Rumah Kembar Watang Bacukiki, Kecamatan Bacukiki, Rabu 15 Oktober 2025.
Tasming Hamid mengatakan bahwa Tudang Sipulung merupakan warisan budaya luhur masyarakat Bugis yang menjadi wadah musyawarah antara pemerintah, petani, tokoh adat, dan masyarakat.
Forum ini, sambung Tasming, membahas langkah-langkah terbaik dalam mengelola pertanian serta menjaga kelestarian sumber daya alam.
Baca juga:
“Melalui kegiatan ini, kita tidak hanya berbicara tentang tanam-menanam, tetapi juga tentang bagaimana menjaga keseimbangan antara manusia dan alam, antara hasil dan keberlanjutan. Inilah yang sejalan dengan nilai-nilai yang kini mulai kita terapkan dalam pembangunan daerah,” ujar Tasming.
Dia menjelaskan, Tudang Laongruma yang juga menjadi bagian dari kegiatan tersebut menegaskan pentingnya gotong royong, kesabaran, dan kebersamaan. Nilai-nilai itu, kata dia, merupakan ciri khas masyarakat Parepare yang perlu terus dijaga.
Baca juga:
Wali Kota Tasming Hamid Lantik 134 Pejabat, Tegaskan Komitmen Penguatan Reformasi Birokrasi
“Semangat inilah yang harus kita pelihara, karena kunci kemajuan suatu daerah terletak pada kolaborasi antara pemerintah dan masyarakatnya,” tambahnya.
Tasming menegaskan, Pemerintah Kota Parepare berkomitmen mewujudkan peningkatan kualitas sumber daya manusia petani, modernisasi alat pertanian, penguatan koperasi tani, serta dukungan terhadap produk lokal yang berdaya saing.
“Mari kita jadikan tradisi ini bukan sekadar seremonial, tetapi momentum untuk memperkuat ketahanan pangan dan kemandirian masyarakat. Dengan kebersamaan, insya Allah Parepare akan terus menjadi kota yang terbaik, sejahtera, dan maju,” tandasnya. (*)



Tinggalkan Balasan