• Facebook
  • X
  • Instagram
  • TikTok

TOPNEWS PORTAL

  • SULSEL
  • MAKASSAR
  • SULBAR
  • NASIONAL
  • NUSANTARA
  • POLITIK
  • MANCANEGARA
  • SPORT
  • LIFESTYLE

HIPMI Wajo Festival Internasional, Bupati Andi Rosman Ajak Promosikan Kearifan Lokal

Avatar AN Latif
AN Latif
November 27, 2025
HIPMI Wajo Festival Internasional, Bupati Andi Rosman Ajak Promosikan Kearifan Lokal

TOPNEWSP.COM, WAJO – Nuansa internasional menyelimuti Kabupaten Wajo seiring dibukanya secara resmi HIPMI Wajo Festival Internasional di Lapangan Merdeka Sengkang, Kamis malam (27/11/2025).

Pembukaan festival ini dihadiri langsung oleh Bupati Wajo, Andi Rosman, bersama wakilnya, dr. Baso Rahmanuddin, serta unsur Forkopimda dan sejumlah anggota DPRD Wajo.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Wajo ini diselenggarakan sebagai upaya strategis dalam mempromosikan potensi wisata dan ekonomi kreatif Wajo ke kancah global.

Kehadiran tamu dari tujuh negara berbeda menjadi bukti nyata ambisi internasional festival ini. Acara ini sukses menarik perhatian mancanegara, dengan kehadiran delegasi dari tujuh negara, seperti Malaysia, India, Meksiko, Rusia, Madagaskar, Portugal, dan Zimbabwe.

Baca juga:

Bupati Andi Rosman Tegaskan Peran Krusial Sensus untuk Masa Depan Ekonomi Wajo

Festival ini menawarkan berbagai kegiatan menarik yang memadukan ekonomi, budaya, dan hiburan, di antaranya, pameran produk UMKM local, pertunjukan seni dan budaya dari tujuh negara peserta, workshop pengembangan ekonomi kreatif dan turnamen domino yang menjadi hiburan khas daerah.

Pada kesempatan itu, Bupati Andi Rosman menekankan pentingnya melestarikan kearifan lokal sembari terus mengembangkan potensi wisata yang dimiliki Wajo.

Dia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat Wajo untuk berpartisipasi aktif, dengan harapan festival ini dapat menjadikan Wajo sebagai destinasi wisata yang lebih baik.

Bupati Rosman menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Wajo untuk mendukung penuh kegiatan positif yang bernilai tinggi.

“Kami tentu akan terus mendukung berbagai kegiatan yang sifatnya positif dan punya nilai tinggi. Salah satunya HIPMI Wajo Festival Internasional ini. Kami harap kegiatan ini terus dikembangkan dan menjadi kontribusi nyata dalam membangun daerah,” paparnya.

Baca juga:

Bupati Wajo Dorong Koperasi Merah Putih Manfaatkan Pelatihan Pengembangan SDM

Tak lupa, bupati menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada HIPMI Wajo yang telah menjadi cikal bakal pengembangan ekonomi kreatif dan potensi wisata daerah.

“Kepada HIPMI Wajo, mewakili pemerintah daerah terima kasih atas kegiatan yang terus memberikan warna bagi kemajuan daerah. Teruslah berkarya,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua HIPMI Kabupaten Wajo, Samsuriadi, menyampaikan terima kasih atas dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Wajo dalam menyelenggarakan event berskala internasional ini.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas partisipasi dan sambutan baiknya pada kegiatan ini,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TOP ARTIKEL

  • Dobrak Tradisi, Islamul Haq Jadi Simbol Regenerasi di Pilrek IAIN Parepare, Ini Rekam Jejaknya

    Januari 13, 2026
  • Kembali Maju di Pilrek IAIN Parepare, Prof Hannani Targetkan Program S3 dan Perkuat Predikat Unggul

    Januari 10, 2026
  • IKA Unismuh Makassar Siap Gelar Rakernas Februari Mendatang, Ajang Reuni Lintas Generasi

    Januari 8, 2026
  • BRI Gandeng Dinsos Sulsel Berdayakan Masyarakat Prasejahtera, dari Akses Modal hingga Pelatihan

    Januari 8, 2026
  • Gubernur Sulsel Andi Sudirman Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden Prabowo, Ini Sebabnya

    Januari 8, 2026

TOP Tags

bupati wajo dprd makassar Gubernur Sulsel kabupaten wajo Kota makassar

About Us

TOPNEWS PORTAL

Tentang Kami

Kode Etik

Redaksi


Kota Makassar, Sulawesi Selatan
+62859-3522-2004
redaksi.topnewsportal@gmail.com

Latest Articles

  • Dobrak Tradisi, Islamul Haq Jadi Simbol Regenerasi di Pilrek IAIN Parepare, Ini Rekam Jejaknya

    Dobrak Tradisi, Islamul Haq Jadi Simbol Regenerasi di Pilrek IAIN Parepare, Ini Rekam Jejaknya

    Januari 13, 2026
  • Kembali Maju di Pilrek IAIN Parepare, Prof Hannani Targetkan Program S3 dan Perkuat Predikat Unggul

    Kembali Maju di Pilrek IAIN Parepare, Prof Hannani Targetkan Program S3 dan Perkuat Predikat Unggul

    Januari 10, 2026
  • IKA Unismuh Makassar Siap Gelar Rakernas Februari Mendatang, Ajang Reuni Lintas Generasi

    IKA Unismuh Makassar Siap Gelar Rakernas Februari Mendatang, Ajang Reuni Lintas Generasi

    Januari 8, 2026
  • Instagram
  • TikTok
  • Facebook
  • X

Copyright TopNews Portal | 2025

Scroll to Top